Beasiswa LPDP
Dipastikan hampir setiap tahun banyak sekali para pelajar yang mencari beasiswa untuk membantu pembiayaan pendidikan mereka. Di Indonesia ada banyak sekali penyedia beasiswa. Baik itu yang bersumber dari pemerintah maupun dari pihak swasta.
Salah satu beasiswa yang paling popular di Indonesia dan selalu diburu oleh pencari beasiswa adalah Beasiswa LPDP. Sebelum kita mengulas tentang Beasiswa LPDP, mari kita bahas terlebih dulu apa itu Beasiswa LPDP.
Pengertian Beasiswa LPDP
LPDP adalah merupakan singkatan dari Lembaga Pengelola Dana Pendidikan. Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) adalah sebuah lembaga yang bekerja dibawah pengawasan 3 kementrian yaitu:
1. Kementerian Keuangan (Kemenkeu),
2. Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud) dan
3. Kementerian Agama (Kemenag)
Program beasiswa yang tersedia pada Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP) ini hanya tersedia dua Program Beasiswa yaitu untuk program Magister (S2) dan program Doktoral (S3) baik dalam negeri maupun luar negeri. Sedangkan untuk tingkat sarjana strata 1 (S1) tidak tersedia.
Sedangkan masa studi maksimal untuk program Magister (S2) adalah 2 tahun dan program Doktor (S3) adalah 4 tahun. Jika para penerima beasiswa LPDP tidak kunjung menyelesaikan studinya dengan masa studi maksimal yang telah ditentukan oleh penyedia Beasiswa LPDP maka penerima Beasiswa LPDP akan terkena penalty yang sudah diatur dalam ketentuan beasiswa LPDP.
Tujuan Beasiswa LPDP
Tujuan Beasiswa LPDP adalah untuk mendukung ketersediaan sumber daya manusia (SDM) Indonesia yang berpendidikan dan berkualitas, mempunyai jiwa kepemimpinan dan memberikan efek yang baik terhadap masyarakat luas dan bangsa di masa mendatang.
Sehingga siapapun yang nantinya mendapat kepercayaan dan kesempatan dari LPDP untuk mendapatkan beasiswa ini maka dipastikan orang tersebut adalah orang-orang terpilih dan terbaik yang telah terseleksi melalui beberapa tahapan, mulai dari Seleksi Administrasi, Seleksi Berbasis Komputer (Khusus Program Magister) dan Wawancara akan melakukan studi lanjutan Magister maupun Doktor yang akan dibiayai oleh LPDP baik yang di dalam maupun di luar negeri.
Cara Mendapatkan Beasiswa LPDP
Untuk Mendapatkan Beasiswa LPDP para pelamar harus melakukan Pendaftaran mandiri yang dilaksanakan secara online dengan cara mengisi formulir pendaftaran dan mengunggah semua dokumen kelengkapannya pada laman resmi LPDP di https://beasiswalpdp.kemenkeu.go.id/
Adapun tahapan untuk mendaftar dan Mendapatkan Beasiswa LPDP adalah sebagai berikut:
Daftar Online -> Pengumuman Seleksi Administrasi -> Wawancara -> Pengumuman Hasil Wawancara -> Program Kepemimpinan (PK) -> Pengumuman Kelulusan
Pendaftaran Beasiswa LPDP di buka sepanjang tahun, dengan proses seleksi yang dilakukan sebanyak 4 kali seperti yang dijelaskan diatas.
Komponen Pembiayaan Pendidikan yang ditanggung LPDP
Sebagai bahan pertimbangan dan penyemangat untuk sobat semua yang saat ini sedang memburu beasiswa, dapat saya sampaikan tentang Komponen Pembiayaan dari LPDP meliputi 2 komponen. Komponen pembiayaan resebut terdiri atas:
1. Dana Pendidikan
a. Dana Pendaftaran
b. Dana SPP
c. Dana Tunjangan Buku
d. Dana Bantuan Penelitian Tesis/Disertasi
e. Dana Bantuan Seminar Internasional
f. Dana Bantuan Publikasi Jurnal Internasional
2. Biaya Pendukung
a. Dana Transportasi
b. Dana Aplikasi Visa/Residence Permit
c. Dana Asuransi Kesehatan
d. Dana Hidup Bulanan
e. Dana Kedatangan
f. Dana Tunjangan keluarga (Khusus Doktoral)
g. Dana Keadaan Darurat
Beasiswa LPDP ini merupakan salah satu beasiswa yang paling popular dan paling diburu oleh para pemburu beasiswa di Indonesia. Siapapun yang berhasil mendapatkan beasiswa LPDP ini dipastikan akan mendapatkan masa depan yang cerah. Bagi anda yang berminat untuk mendapatkan beasiswa LPDP ini silakan saja segera mendaftar. Berikut ini adalah persyaratan yang paling mendasar untuk para pelamar beasiswa LPDP:
1. Warga Negara Indonesia (WNI)
2. Merupakan Lulusan Sarjana/Pascasarjana di Universitas terakreditasi oleh BAN-PT
3. Tidak sedang (on going) atau telah menempuh studi degree atau non degree program magister (untuk pendaftar program magister) ataupun doktoral (untuk pendaftar program doktoral) baik di perguruan tinggi dalam negeri atau perguruan tinggi di luar negeri.
4. Mendapatkan surat Ijin dari atasan (bagi yang sudah bekerja)
5. Berbadan sehat
6. Mempunyai Jiwa Kepemimpinan
7. Berpartisipasi dalam kegiatan sosial kemasyarakatan/ keilmuan/ inovasi dan kebudayaan, dan lain sebagainya.
Untuk syarat umum dan ketentuan khusus lebih lanjut mengenai Beasiswa LPDP silakan telusuri